Rabu, 01 Maret 2017

Update Pokemon Go Generasi Kedua



Setelah rilis pertamanya di pertengahan tahun 2016, kini Pokemon Go kembali dirilis pada tanggal 17 Februari 2017. Pada generasi yang kedua ini, Niantic telah menambahkan sejumlah fitur baru untuk  menarik kembali minat para trainernya (sebutan untuk pemain Pokemon Go) yang telah jauh berkurang jika dibandingkan dengan saat awal rilis generasi pertama.

Pembaharuan yang utama terlihat dari penambahan 92 monster baru, diantaranya chikorita, totodile, sentret, hoothoot, ledyba, spinarak, marill, wooper, yanma, dan teddiursa. Monster hasil evolusi dari Pokemon generasi pertama juga tidak luput dari pembaharuan. Eevee yang awalnya hanya dapat berevolusi menjadi 3 pokemon, kini dapat menjadi 5 pokemon, yaitu vaporeon, jolteon dan flareon umbreon dan espeon. Chansey juga mendapat evolusi baru menjadi blissey.


Update terbaru ini juga menyediakan fashion tambahan untuk para trainer, seperti kaca mata, topi, pakaian, kaos kaki, sepatu, dan lain-lain yang dapat dibeli dengan sejumlah poke coin. Selain razzberry, kini juga ada nanabberry dan pinappberry yang masing-masing dapat membuat pokemon target menjadi tidak banyak bergerak serta memberikan tambahan 2 candy untuk setiap pokemon yang berhasil ditangkap. Pembaharuan lainnya terletak pada adanya pergantian siang dan malam yang terlihat dari perubahan warna latar, backsound dan jenis pokemon yang muncul.

Beberapa fitur yang diharapkan muncul pada update Pokemon Go berikutnya yaitu pertarungan pokemon antar trainer serta sistem pinjam pokemon dari trainer lainnya. Semoga saja Niantic segera melakukan update tersebut agar dapat mengembalikan pamor Pokemon Go yang kini semakin meredup. (Vena)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar